Minggu, 28 Agustus 2011

LOMBA MADING ANTAR HOUSE


Setelah selesai menjalani Final Current Assasement, siswa SMAN Bali Mandara (Sampoerna Academy) segera mempersiapkan segala perlengkapan yang diperlukan untuk lomba membuat majalah dinding (mading). Mading yang biasa dibuat di sekolah lain berbeda dengan mading yang dibuat di SMA N Bali Mandara (Sampoerna Academy), yaitu menggunakan barang-barang bekas yang percuma jika di buang atau dibakar begitu saja. Tentu saja hal ini sangat menarik dalam lomba disekolah kami karena tidak diperlukan biaya yang banyak dan para siswa bisa menghias mading yang mereka buat sesuai dengan kreasi masing-masing. Pemanfaatan tanaman-tanaman kering di sekitar areal sekolah juga sangat berguna sebagai hiasan mading. Dengan waktu yang singkat, masing-masing house berusaha untuk menyelesaikan mading sesuai dengan waktu yang telah ditentukan. Narasumber yang mereka butuhkan sebagai topik pembahasan tidak perlu jauh-jauh mereka cari. Narasumber yang mereka perlukan dapat ditemui di sekolah yaitu, Kepala sekolah, guru-guru, berserta staff. Informasi yang mereka dapatkan dari masing-masing narasumber cukup menarik untuk laporan mading ini sehingga warga sekolah tertarik untuk membaca isi dari mading yang di buat oleh masing-masing house, tidak lupa konsep naturalis yang menjadi kriteria penilaian lomba ini terlihat sangat jelas. Waktu yang diberikan untuk membuat mading ini cukup singkat. Hanya 2 hari saja dimulai dari tanggal 25  sampai dengan 26 Agustus 2011 dan tanggal 27 Agustus penilain berlangsung di sore hari. 9 house memajang mading mereka di ‘hall Kampus SMANBARA (SA)’ dengan dua orang perwakilan masing-masing house sebagai penjelas tentang mading yang mereka buat. Karena ini lomba mading yang pertama, kesalahan-kesalahan dalam tulisan masih banyak terlihat.  Bagi sebagian siswa, lomba membuat mading ini adalah sesuatu yang baru, jadi ada sebagian anak yang kurang tahu apa syarat-syarat yang diperlukan dalam membuat mading. Tetapi karena kerja sama dan kekompakan masing-masing anggota house, hal-hal tersebut mudah diatasi. Mereka mengerjakan mading dengan serius dan berusaha agar waktu digunakan sebaik mungkin. Dari lomba mading yang bertemakan naturalis ini didapat 3 juara. Juara pertama diraih oleh Komodo House, juara kedua diraih oleh Mantaray house, dan juara ketiga diraih oleh Dove House. Mantaray House juga memenangkan kategori mading terfavorit. Untuk pertama kalinya dalam lomba membuat mading ini, seluruh siswa sudah mengerjakan hal tersebut dengan sebaik mungkin. Semoga ini menjadi awal yang baik untuk para siswa SMA N Bali Mandara (Sampoerna Academy). Penulis-DOLPHIN HOUSE

Tidak ada komentar:

Posting Komentar